Tips Menggunakan Bedak agar Tahan Lama (Image From: Pexels/Dominika Roseclay)
PASUNDAN EKSPRES – Tips menggunakan bedak agar tahan lama cukup mudah untuk dilakukan. Menggunakan bedak merupakan salah satu langkah penting dalam rutinitas kecantikan sehari-hari.
Tapi, adakalanya kita merasa kesal ketika menghadapi masalah bedak yang malah cepat luntur atau tidak tahan lama.
Di saat acara yang sedang dilakukan belum selesai, sedangkan bedak yang kita digunakan malah cepat luntur, alhasil mood kita auto anjlok.
Nah, mengenai masalah tersebut, agar tampilan wajah kamu tetap segar dan flawless sepanjang hari, di sini ada beberapa tips yang bisa kamu coba terapkan ketika memakai bedak. Simak ulasannya sampai selesai, ya.
Tips Menggunakan Bedak agar Tahan Lama
Tips Menggunakan Bedak agar Tahan Lama (Image From: Pexels/Karolina Grabowska)
Berikut adalah beberapa tips menggunakan bedak agar tahan lama untuk menjaga tampilan wajah kamu.
1. Bersihkan dan Persiapkan Wajah
Tips menggunakan bedak yang pertama adalah membersihkan wajah. Sebelum mengaplikasikan bedak, pastikan wajah kamu bersih dan bebas dari minyak atau kotoran.
Cuci wajah dengan pembersih yang cocok untuk jenis kulit kamu dan gunakan toner untuk menyeimbangkan pH kulit.
Setelah itu, aplikasikan pelembap ringan yang sesuai dengan jenis kulit kamu. Memulai dengan kulit yang bersih dan lembap akan membantu bedak menempel dengan baik dan tahan lama.
2. Menggunakan Primer
Setelah menyiapkan kulit dengan produk perawatan kulit, langkah selanjutnya yang dapat kamu lakukan untuk memastikan bedak kamu tahan lama adalah dengan menggunakan primer.
Primer adalah produk yang dapat membantu riasan wajah menyatu dengan baik dengan kulit dan dapat meningkatkan daya tahan riasan.
Kualitas primer yang baik adalah yang tidak membuat kulit kering dan tetap menjaga kelembaban kulit. Selain itu, primer juga dapat membantu mempertahankan kekenyalan kulit agar terlihat lebih halus dan segar.
3. Jangan Menggunakan Foundation Matte
Sebagai salah satu tips yang sering terabaikan, perhatikan jenis foundation yang kamu gunakan selain jenis bedak yang digunakan.
Jika kamu menggunakan foundation dengan hasil akhir matte, sebaiknya hindari penggunaan bedak yang dapat membuat tampilan riasan terlihat tebal dan tidak natural.
4. Coba Gunakan Air Dingin
Salah satu cara alternatif yang dapat kamu lakukan adalah menggunakan air dingin. Kamu dapat mencuci wajah dengan air dingin untuk membantu mengontrol produksi minyak berlebih di wajah dan membuat riasan kamu lebih tahan lama.
5. Jangan Menggunakan Bedak Saat Wajah Lengket
Wajah yang cenderung berminyak membutuhkan bedak untuk memberikan tampilan matte dan mengurangi kilapnya.
Namun, sebaiknya hindari mengaplikasikan bedak langsung pada wajah yang masih lengket, karena hal tersebut dapat membuat tampilan wajah terlihat tebal dan tidak alami.
Sebagai solusi, gunakan blotting paper atau kertas tisu terlebih dahulu untuk menyerap sisa-sisa minyak atau produk yang masih ada di permukaan wajah sebelum mengaplikasikan bedak.
Nah, itulah beberapa tips menggunakan bedak agar tahan lama yang bisa kamu coba terapkan. Dengan mengikuti tips-tips di atas, kamu bisa memastikan bedak kamu tahan lama dan memberikan tampilan kulit yang sempurna sepanjang hari. Semoga artikel ini dapat membantumu. (ipa)