Tradisi Sawer Uang Keluarga Kasih Lembang Saat Momen Lebaran

Tradisi Sawer Uang Keluarga Kasih Lembang
EKO SETIONO/PASUNDAN EKSPRES SAWER UANG: Tradisi sawer uang kerap dilakukan keluarga Kasih Lembang pada saat momen Lebaran.
0 Komentar

PASUNDAN EKSPRES-Idul Fitri menjadi momen berbahagia dalam berbagi, seperti yang dilakukan oleh keluarga Kasih Lembang Bandung Barat, seusai halal bihalal lakukan tradisi sawer uang.

Ratusan anggota keluarga turut berbahagia ikuti tradisi saweran. Keluarga yang berlatar belakang pengusaha di Lembang dan sekitarnya ini menaburkan sejumlah uang silih bergantian mulai dari 2000 hingga 100.000, bahkan ada yang menyawerkan uang dolar.

“Anggota keluarga kasih ada 166 mendapat keberkahan berbagi saat lebaran. Alhmdulilah ini kami mencerminkan kebersamaan,” kata Totoh Gunawan salah seorang anggota keluarga kasih.

Baca Juga:Doa dan Dukungan Om Zein Jadi Bupati Terus Mengalir, Kali Ini dari Kades dan Warga Desa BabakanQNET dan Pasis Dikreg Sesko TNI Berbagi Kebahagiaan Ramadan ke Dua Panti Asuhan

Totoh mengatakan, kegiatan ini dilakukan rutin setiap hari lebaran bersama 11 keluarga besar yang sudah memiliki anak dan Cucu.

“Kami berkumpul rayakan lebaran bersama anak cucu dan keluarga besar kasih, tempatnya tiap tahun kami bergiliran,” jelasnya.

Jihan salah seorang cucu dari Anggota kasih merasa senang adanya kebersamaan keluarga apalagi ada saweran uang.

“Kami senang disawer sama orang tua kami, berebut uang tapi bahagia ini dilakukan setahun sekali,” katanya.

Azis, Cucu dari keluarga kasih mendapat berkah sawer mendapat Rp480.000.

“Alhamdulilah berkah lebaran, dapat 480 ribu. Sengaja dapat uang segini mah kan lama, alhamdulilah,” jelasnya.(eko/sep)

 

0 Komentar