6 Rekomendasi Buah Goreng yang Enak dan disukai Anak-anak, Bikin Camilan Buka Puasa dengan Buah-buahan

6 Rekomendasi Buah Goreng yang Enak dan disukai Anak-anak, Bikin Camilan Buka Puasa dengan Buah-buahan
6 Rekomendasi Buah Goreng yang Enak dan disukai Anak-anak, Bikin Camilan Buka Puasa dengan Buah-buahan
0 Komentar

PASUNDAN EKSPRES-Buah-buahan salah satu makanan yang kaya nutrisi dan gizi untuk tubuh.

Buah bisa dinikmati secara langsung atau diolah menjadi berbagai makanan yang lebih lezat, Enak serta menggugah selera. Salah satu makanan tersebut yaitu buah goreng.

 

Beberapa jenis buah bisa diolah menjadi buah goreng yang tak hanya enak tapi juga menyehatkan bagi tubuh.

 

 Buah goreng bahkan bisajadi camilan yang disukai anak-anak.

 

Baca Juga:Enak! Resep Takjil Kolak Pisang Hidangan Manis Nan Lezat untuk Berbuka PuasaResep Kolak Pisang Kurma Lezat dan Gizi untuk Berbuka Puasa

 Ini bisa menjadi solusi agar anak semakin menyukai buah atau sekedar mau makan buah.

Berikut beberapa buah yang bisa dijadikan buah goreng enak.

 

 Pisang

Buah pertama yang bisa dijadikan buah goreng adalah pisang. Ada aneka resep pisang goreng yang bisa kamu coba di rumah.

 

Beberapa jenis pisang seperti pisang raja, pisang kepok, pisang tanduk dan sejenisnya sangat cocok untuk dijadikan pisang goreng.

 

Alpukat 

Buah alpukat juga cocok dijadikanbuah goreng. Hampir sama dengan buah pisang.

 

Buah alpukat bisa digoreng dengan menambahkan bumbu tepung untuk lapisan luarnya.

 

Buah alpukat memiliki cita rasa khas dan tekstur super lembut saat di goreng.

 

Buah ini mengandung folat yang cukup tinggi untuk mencegah munculnya kanker usus besar, lambung, pankreas, hingga serviks.

 

Baca Juga: 7 Resep Kolak Takjil Sehat dan Menyegarkan untuk Berbuka PuasaProfil Lengkap Artis Ruhainies Farehah: Pelakon dan Model Wanita Malaysia

Alpukat juga mengandung fitokimia dan karotenoid yang tinggi dan bersifat antikanker. Kedua kandungan tersebut mampu mencegah perkembangan kanker menjadi tahap yang lebih parah.

 

Nangka

Nangka bisa dijadikan buah goreng. Campurkan nangka dengan adonan tepung kemudian goreng hingga berwarna kuning keemasan. Nangka goreng memiliki ccita rasa yang manis dengan aroma wangi nangka khas dan begitu menggugah selera.

 

Kandungan vitamin B kompleks dalam buah nangka membantu meningkatkan metabolisme tubuh. Metabolisme yang sehat membantu tubuh membakar kalori lebih efisien, menjaga berat badan yang sehat, dan memberikan energi yang cukup. Itulah sejumlah manfaat mengonsumsi buah nangka bagi kesehatan

 

Sukun

Sukun adalah buah enak yang bisa dijadikan buah goreng selanjutnya. Sukun bisa digoreng saat masih keras atau ketika sudah matang dengan tekstur empuk.

0 Komentar