Aksi Cepat Tanggap As Syifa Buka Dapur Umum di Jalur Gaza

Aksi Cepat Tanggap As Syifa Buka Dapur Umum di Jalur Gaza
SINERGI: As Syifa Peduli menjalin sinergi program dengan Aksi Cepat Tanggap (ACT) yaitu membuka Dapur Umum. YUSUP SUPARMAN/PASUNDAN EKSPRES
0 Komentar

Distribusikan 1.350 porsi Hidangan Siap Santap

As Syifa Peduli menjalin sinergi program dengan Aksi Cepat Tanggap (ACT), yaitu membuka Dapur Umum. Sedikitnya ada 1.350 porsi hidangan siap santap terdistribusikan untuk Muslim di Jalur Gaza – Palestina.

LAPORAN: YUSUP SUPARMAN, Subang

Direktur As Syifa Peduli H. Ata Suparta mengatakan, kolaborasi yang dijalin ini bertujuan untuk memastikan dan memberikan suplai asupan makanan yg cukup untuk para warga palestina di tengah konflik perang yang tak berkesudahan antara Palestina dan Israel.

Selain itu tentu program yang digulirkan ini setidaknya menjadi refresentasi solidaritas warga Indonesia untuk Palestina.
“Dapur umum yang digagas ACT bersama As Syifa Peduli ini setidaknya menjadi bagian refresentasi kepedulian dan dukungan kami warga Indonesia untuk terus Berjuang menjaga Al Quds Palestina sebagai Masjid Pertama Umat Islam,” ungkapnya.

Baca Juga:Hendak Mudik Lebaran, Kasih Pekerja Migran Indonesia Meninggal di PesawatTahan Ego, Jangan Sebarkan Kebencian

Selain itu program dapur umum yang menyiadakan hidangan siap santap, As Syifa Peduli juga tengah menggalang Donasi untuk paket kado lebaran untuk anak-anak Yatim di Gaza.

“Program Ramadhan selain makanan jadi, As Syifa Peduli pun menggulirkan Program Paket Kado Lebaran yang harapannya memberikan secercah kebahagian di hari Raya Idul Fitri sebagaimana kita di Indonesia,” jelas Wahyu Saepudin Manajer Pemberdayaan Program.

As Syifa Peduli juga mengajak kepada seluruh masyarakat subang khususnya untuk bersama peduli terhadap kondisi muslim di Palestina karena selain Al Quds – Palestina Kiblat pertama Umat Islam tentu banyak keistimewaan lain diantaranya Palestina sebagai Bumi Para Anbiya / Para Nabi.

Raih berkah dan keistimewaan ramadhan dengan berbagi donasi untuk muslim Palestina melalui rekening Donasi Ramadhan di Bumi Syam : di no Rek : 777.5.777.6777 (Bank Syariah Mandiri) atas nama As Syifa Peduli Dunia Islam, kode donasi : Tambakan (10) diakhir nominal donasi.(*/vry)

0 Komentar