Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20? Begini Penjelasannya

Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20? Begini Penjelasannya
Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20? Begini Penjelasannya
0 Komentar

PASUNDAN EKSPRES-Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20? Begini Penjelasannya. Kabar yang tak sedap datang dari Bali, Indonesia. Rencana drawing Piala Dunia U-20 yang dijadwalkan pada Jumat (31 Maret 2023) mendatang di Bali, akhirnya batal dilaksanakan. FIFA sebagai induk organisasi sepak bola dunia yang bertanggung jawab atas acara tersebut membatalkannya tanpa memberikan informasi lebih lanjut terkait perubahan tempat dan waktu pelaksanaan drawing.

Keputusan ini telah disampaikan secara resmi oleh EXCO PSSI melalui perwakilan Arya Sulingga kepada panitia lokal. Pembatalan drawing ini merupakan dampak dari penolakan Timnas Israel U20 untuk ikut serta dalam turnamen Piala Dunia U-20 yang diadakan di beberapa wilayah di Indonesia. Penolakan ini berasal dari berbagai elemen seperti pemerintah, ormas, dan lain-lain, yang menentang partisipasi Timnas Israel U20 di tengah konflik antara Israel dan Palestina.

Alasan penolakan ini didasarkan pada semangat pembukaan UUD 1945 yang mengemukakan bahwa kemerdekaan adalah hak segala bangsa dan bahwa penjajahan di atas dunia harus dihapuskan karena tidak sesuai dengan perikemanusiaan dan perikeadilan. Sikap ini juga mengikuti langkah Presiden pertama Indonesia, Ir. Soekarno, yang menolak memberikan visa kepada delegasi Israel pada saat Indonesia menjadi tuan rumah Asean Games 1962.

Baca Juga:Tokyo Revengers Season 2 Episode 13 Sub IndoBoruto Episode 294 Will Not RELEASE?

Banyak orang yang menyayangkan pembatalan ini dan khawatir akan konsekuensi yang akan diterima oleh Indonesia. Pembekuan ini akan membuat Indonesia tidak bisa mengikuti event-event sepak bola internasional yang diadakan oleh FIFA. Indonesia bahkan bisa dikeluarkan dari keanggotaan FIFA dan dikucilkan dari sepak bola dunia. Hal ini tentu saja merupakan berita yang sangat memprihatinkan.

0 Komentar