Ikatan Percetakan Karawang Minta KPU Berdayakan Pengusaha Lokal

Ikatan Percetakan Karawang Minta KPU Berdayakan Pengusaha Lokal
LOKAL: Ikatan Percetakan Karawang meminta KPU untuk mencetak alat peraga kampanye di percetakan lokal yang ada di Karawang. DEDDY SATRIA/PASUNDAN EKSPRES
0 Komentar

KARAWANG– Pengusaha Percetakan di Kabupaten Karawang, berharap dilibatkan dalam Pembuatan alat peraga Kampanye Pilkada Karawang.

Ketua Ikatan Percetakan Karawang (IPERKA) Didin Syabaruddin, mengatakan saat ini belum ada kerja sama Antar IPERKA dan KPU dalam alat peraga kampanye berupa baliho, spanduk dan stiker.

Momentum pemilihan kepala daerah kabupaten Karawang ini bisa untuk memperdayakan dan membangun pelaku usaha kecil menengah, khusus dalam industri percetakan saat kampanye menumbuhkan perekonomian pengusaha percetakan di kabupaten Karawang,” katanya.

Baca Juga:Pom Mini Dinilai Langkahi Izin Daerah70 Puskesmas Pembantu Layani Masyarakat yang jauh ke Puskemas

Diungkapkanya, IPERKA sudah berdiri hampir empat tahun yang lalu dan kini sudah ada 125 percetakan masuk anggota IPERKA. Padahal menurutnya untuk kualitas dan harga sama saja dengan percetakan di luar daerah seperti Jakarta ataupun Bekasi.

“Pemerintah melalui Dinas Perdagangan dan Industri harusnya bisa memfasilitasi, dan kami siap produksi kebutuhan alat peraga kampanye yang di inginkan KPU,” ucapnya.

“Kita lihat saja bagaimana kepedulian dan keberpihakan mereka di pilkada sekarang, percetakan di Karawang sudah kompetitif, bahkan bisa lebih baik,” tukasnya.(ddy/ded)

0 Komentar