Kurangi Pemakaian Kertas dalam Disposisi, Dinas Perikanan dan Kelautan Segera Launching Aplikasi Si Dinar

Kurangi Pemakaian Kertas dalam Disposisi, Dinas Perikanan dan Kelautan Segera Launching Aplikasi Si Dinar
0 Komentar

SUBANG – Disposisi (Instruksi) dalam suatu organisasi SKPD memang sangat penting, dikarenakan untuk menjaga performa dan kekompakan dalam penugasan.

Sekertaris Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Subang Dinar Wardinal, A.Pi.MM mengatakan, aplikasi si Dinar (Sistem Informasi Disposisi Internal) dirasa sangat penting karena untuk percepatan informasi, penugasan dengan cepat. “Ini sangat bagus, karena percepatan informasi, seperti ketika ada disposisi langsung tanpa menunggu lama Pimpinan SKPD langsung bisa mengetahui dan menginstruksikan,” ujarnya.

Dia juga menyampaikan, disamping percepatan informasi, aplikasi tersebut tentunya bisa mengurangi beban pemakaian kertas (Less Paper), “Segera launching, pembuatan Aplikasinya kami koordinasi dengan Diskominfo Subang,” tukasnya. (ygo)

0 Komentar