Resep Lumpia Semarang Tanpa Rebung, Dijamin Enak Maksimal

Resep Lumpia Semarang Tanpa Rebung, Dijamin Enak Maksimal
Resep Lumpia Semarang Tanpa Rebung, Dijamin Enak Maksimal (dok.Berbagai Sumber)
0 Komentar

PASUNDAN EKSPRES – Resep lumpia Semarang tanpa rebung adalah sajian yang lezat buat ide camilan di rumah. Berbeda dari lumpia kebanyakan, lumpia khas Semarang ini memiliki ukuran yang lebih besar dan isian padat.

Umumnya, lumpia Semarang dibuat dengan isian rebung yang dicincang dan dimasak dengan telur atau daging. Lumpia Semarang ini akan semakin lezat saat disajikan dengan saus dan acar.Selain membeli, lumpia Semarang ini juga bisa kamu buat sendiri di rumah, lho. Bahkan, kamu nggak harus menggunakan rebung sebagai isian lumpianya.

Langkah 1 : Panaskan wajan berisi minyak secukupnya, lalu tumis dua butir telur ayam edan tambahkan bawang putih yang sudah dicincang. Tumis sampai tercium aroma harum.

Baca Juga:Resep Tahu Isi Ayam Sayur, Camilan Simple yang Bikin NgilerBocoran Film Frozen 3, Kelanjutan Kisah Magis Ana dan Elsa

Langkah 2 : Masukkan sayur kol yang sudah diiris tipis dan ebi halus. Aduk semua bahan sampai tercampur merata.

Langkah 3 : Tambahkan saus tiram dan kecap manis, lalu aduk-aduk sampai kol mulai layu.

Langkah 4 : Selanjutnya taburi merica bubuk dan garam, lalu masak sampai kol matang sempurna.

Langkah 5 : Selanjutnya susun dua lembar kulit lumpia. Lalu isi dengan tumisan sayur kol tadi. Lipat lumpia, lalu rekatkan dengan campuran air dan tepung. Lakukan berulang sampai habis.

0 Komentar