Resep Puding Susu yang Sederhana, Buka Puasa Auto Senang

Resep Puding Susu yang Sederhana, Buka Puasa Auto Senang
Resep Puding Susu yang Sederhana, Buka Puasa Auto Senang (Image From: ET Food Voyage -)
0 Komentar

PASUNDAN EKSPRES – Resep puding susu merupakan salah satu dessert yang cocok kamu hidangkan sebagai menu berbuka puasa.

Puding susu mempunyai tekstur lembut dengan cita rasa manis yang tentu digemari oleh banyak orang. Puding senidri berasal dari negara Prancis yaitu, boudin.

Puding di Indoensia identik dengan rasanya manis. Puding biasanya disajikan sebagai makanan penutup setelah makan. 

Baca Juga:5 Makanan yang Dihindari saat Berbuka Puasa agar Badan Tetap SehatResep Telur Ceplok Kecap untuk Menu Sahur, Cocok Banget buat si Anak Kos

Nah, buat kamu yang ingin mencoba hidangan ini, kamu bisa membuatnya di rumah dengan mengikuti resep puding susu di bawah ini. Tenang saja, cara pembuatannya sangat mudah. Yuk, simak caranya di sini. 

Resep Puding Susu 

Berikut adalah resep puding susu yang bisa kamu buat di rumah sebagai menu berbuka puasa. Resep ini dikutip dari Fimela, Rabu (13/3/2024). 

Bahan-bahan: 

  • 1 bungkus agar-agar bubuk
  • 500 ml susu cair
  • 2 sdm gula pasir
  • 1 sdt vanilla essence
  • 2 sdm susu bubuk

Cara membuat: 

  1. Pertama kamu bisa mencampurkan susu cair dan susu bubuk. Kemudian, tambahkan bubuk agar-agar ke dalam susu, dan larutkan. 
  2. Jika sudah, tambahkan gula dan esens vanila. Lalu, kamu bisa mengaduk susu bubuk tersebut secara perlahan. Didihkan di atas api kecil selama kurang lebih 2 menit. Jika sudah mendidih, kamu bisa mematikan api. 
  3. Langkah berikutnya adalah saring campuran dan tuangkan campuran tersebut ke dalam sebuah cetakan. Kemudian dinginkan ke dalam kulkas sebelum kamu menyajikannya. 
  4. Jika sudah dirasa padat, keluarkan puding dan beri potongan buah di atasnya. 
  5. Resep puding susu untuk berbuka puasa sudah siap.

Nah, itulah mengenai resep puding susu yang bisa kamu buat di rumah dengan mudah sebagai menu berbuka puasa.

Semoga artikel ini dapat membantumu. Selamat mencoba dan semoga berhasil. (ipa)

0 Komentar