Pembagian Susu di CFD Jakarta, TKN Prabowo-Gibran “Nusron Wahid” Sebut Bawaslu Kurang Berwenang

Nusron Wahid
Pembagian Susu di CFD Jakarta, TKN Prabowo-Gibran "Nusron Wahid" Sebut Bawaslu Kurang Berwenang (Sumber Foto: tvonenews.com )
0 Komentar

Nusron Wahid menilai keputusan Bawaslu Jakarta Pusat bersifat tendensius, dan Tim Kampanye Nasional berencana untuk melaporkan hal ini ke Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP).

Gibran Rakabuming Raka melakukan kegiatan olahraga sambil bersosialisasi dengan masyarakat di Car Free Day di Jalan MH Thamrin, Jakarta, awal Desember 2023. Aturan Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) yang diadakan setiap hari Minggu di Jakarta membatasi penggunaannya sebagai ajang kampanye.

Gibran dan rombongan memulai kegiatan CFD dari sekitar Hotel Saripan Pasific. Ketika ditanya oleh media mengenai momen CFD yang seharusnya tidak digunakan untuk kegiatan kampanye, Gibran menyatakan bahwa kegiatannya hanya bersifat olahraga.

Baca Juga:4 Resep Kue Ulang Tahun yang Lagi Hits, Biar Ultahmu Makin KeceBawaslu Jakarta Pusat Putuskan Gibran Melanggar Peraturan di CFD Jakarta

Kehadiran Gibran di CFD pada minggu pagi tersebut menambah semarak kegiatan warga Jakarta di momen tersebut. Banyak warga yang antusias berdesakan untuk berfoto bersama putra sulung Presiden Jokowi itu. Rombongan tersebut terlihat dihadiri oleh sejumlah artis terkenal seperti Pasha Ungu, Eko Patrio, Uya Kuya, Aminudin Ma’ruf, dan politikus Partai Gerindra Rahayu Sarahwati Djojohadikusumo.

0 Komentar