Upnormal Hadirkan 1.000 Mangkok Indomie Gratis

Upnormal Hadirkan 1.000 Mangkok Indomie Gratis
0 Komentar

PURWAKARTA-Terdapat 1.000 Mangkok Indomie yang akan dibagikan secara spesial untuk konsumen kesayangan Upnormal Coffee Purwakarta, Jl. Taman Pahlawan No. 30, Purwakarta. Di gerai yang resmi dibuka pada 12 November 2019 tersebut, konsumen yang datang juga dapat menikmati beragam fasilitas dalam momen nongkrong makin seru.

Pertama, Upnormal secara spesial menghadirkan promo 1.000 mangkok Buy 1 Get 1 Indomie Upnormal Saos Keju. Menu Indomie dengan kuah keju yang ditambah topping dua bakso dan Sambal Domba Membara ini cocok untuk dinikmati dalam suasana apapun bersama orang tersayang.

Pembagiannya sendiri dilakukan selama selama tiga hari, yakni 12-14 November 2019. “Kami menyediakan 300 sampai dengan 350 porsi setiap harinya,” ujar Manager Media Relations CRP Group, Jelita Pramesti.

Baca Juga:Mulai Desember, Lima Rangkaian Kereta Api Berhenti di Stasiun KarawangPertanian Kurang Diminati Millineal

Adapun setiap harinya, kata Jelita, konsumen yang datang lebih awal akan mendapat kesempatan lebih besar untuk mendapatkan promo ini.

“Selain sebagai salah satu promo spesial bagi konsumen Upnormal Purwakarta, promo ini juga menjadi salah satu bentuk kecintaan Upnormal terhadap konsumen. Sehingga, siapa saja dapat menikmati sensasi menu Indomie dari Upnormal sembari nongkrong bersama orang tersayang,” katanya.

Kedua, Warunk Upnormal bisa menjadi pilihan tempat baru untuk berkumpul dan bercengkrama bersama teman. Menurut Jelita, Purwakarta menjadi kota terpilih karena banyaknya permintaan dari konsumen yang disampaikan ke media sosial Upnormal.
“Adapun, Upnormal sudah menjadi tempat nongkrong generasi muda yang tersebar di lebih dari 41 kota se-Indonesia,” ucapnya.
Ketiga, layanan WiFi kencang dengan colokan listrik yang banyak. “Nongkrong tanpa WiFi dan colokan bagai sayur tanpa garam,” ujar Jelita.

Sehingga untuk menjawab kebutuhan tersebut, Upnormal hadir dengan beragam fasilitas yang dapat mengerti kebutuhan bersosialisasi anak muda. Tidak hanya WiFi dan colokan yang banyak, di tempat nongkrong yang memiliki design instagramable ini juga tersedia berbagai permainan, seperti Uno Stacko, Uno Card, Ular Tangga, Monopoly, Congklak, dan permainan lainnya.

Keunikan lainnya, konsumen juga bisa mengadakan acara khusus, seperti arisan, bridal shower, meeting, gathering dan berbagai kegiatan seru lainnya di dua private room yang memiliki kapasitas 10 kursi per ruangan. Bahkan, tersedia pula 250 kursi di area dine-in.

0 Komentar