Berikut Kasus yang Menghebohkan Publik di Karawang Tahun 2021, Salah Satunya Kasus Valencya Paksa Jaksa Agung Turun Tangan

Berikut Kasus yang Menghebohkan Publik di Karawang Tahun 2021, Salah Satunya Kasus Valencya Paksa Jaksa Agung Turun Tangan
0 Komentar

[irp]

Seorang istri dituntut JPU satu tahun karena memarahi mantan suaminya. Valencya warga Kecamatan Telukjambe Timur, dituntut satu tahun penjara oleh Jaksa Penuntut Umum karena laporan mantan suaminya karena merasa mengalami KDRT Psikis setelah sering dimarahi Valencya saat masih menjadi suami.

Valencya mengaku jika dirinya memarahi suami karena ia sering pulang mabuk. Penuntutan itu pun menjadi viral dan Valencya mendapatkan banyak simpati publik. Bahkan dampaknya hingga Jaksa Agung turun tangan hingga mencopot sejumlah pejabatnya. Tak hanya itu, tuntutan Valencya pun dicabut oleh JPU dari Jaksa Agung hingga dirinya bebas oleh putusan hakim. Dan pencabutan tuntutan oleh Jaksa Agung pun menjadi sejarah pertama kali di Indonesia.

Bentrok ormas hingga meregang nyawa. Bentrok ormas tersebut terjadi ketika konvoi ormas gabungan menuju Kawasan Industri KIIC, tepat di Jalan Interchange Karawang di depan Resinda Hotel mereka bertemu dengan satu mobil ormas GMBI yang menjadi lawannya. Kemudian ribuan ormas tersebut menganiaya penumpang di dalam mobil dan menghancurkan mobil ormas lawan.

Baca Juga:3 Smartphone Terbaik yang Rilis Awal Tahun 2022Cassandra Angela Tak Suka Cowok Arab, Alasannya Bikin Merinding

Akibat kejadian tersebut, satu korban berinisial A pun meninggal dunia dan satu orang mengalami luka berat. Bentrok ormas tersebut dipicu dugaan perebutan limbah ekonomis pabrik.

Perampokan Maybank di Cikampek, Karawang. Sebanyak 10 orang merampok Maybank terjadi pada 26 November 2021, sekitar pukul 11.48 WIB.

Perampok mendatangi bank tersebut dengan menggunakan dua unit kendaraan setelah melihat situasi sepi. Dua menunggu di luar, delapan orang lainnya masuk ke bank dan menggasak ratusan juta rupiah.

Tak lama setelah itu, Polda Jabar dan Polres Karawang berhasil menangkap 7 pelaku perampokan Maybank tersebut.

Rangkaian peristiwa yang terjadi di Karawang, memberikan sinyal kepada pihak yang berwajib atau kepolisian untuk lebih memperketat keamanan di seluruh wilayah hukumnya.(aef/vry)

 

Laman:

1 2
0 Komentar