Jalan Provinsi di Pantura Mulus, Warga Apresiasi Ridwan Kamil

Jalan Provinsi di Pantura Mulus, Warga Apresiasi Ridwan Kamil
SUDAH DIPERBAIKI: Ruas jalan provinsi di Desa Rancasari, Kecamatan Pamanukan, Kabupaten Subang telah diperbaiki pada masa jabatan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. CINDY DESITA PUTRI/PASUNDAN EKSPRES
0 Komentar

SUBANG-Sejumlah warga dan tokoh masyarakat Pantura Subang mengapresiasi kinerja kepemimpinan Ridwan Kamil selama 5 tahun menjabat sebagai Gubernur Jawa Barat. Dalam masa kepemimpinan Ridwan Kamil, Pemrov Jabar dapat melakukan perbaikan jalan rusak milik provinsi yang salah satunya berada di Kecamatan Pamanukan, Kabupaten Subang.

Warga Desa Rancasari, Kecamatan Pamanukan, Tarmidi mengaku sangat gembira, pasalnya ruas jalan Pamanukan-Pagaden saat ini sudah bagus karena diperbaiki. Jalan itu merupakan jalan provinsi.

“Sekarang mah ya alhamdulillah, kalau dulu mah kan jalan ini agak jelek. Sekarang mah bagus, nyaman, gak ada jalan rusak alhamdulillah,” ujarnya.

Baca Juga:Dandy Sobron Muhyiddin: Ridwan Kamil Peduli Pondok PesantrenAdang Koswara Bakal Calon Petahana Desa Cianting Siap Lanjutkan Pembangunan

Ia juga mengatakan, Ridwan Kamil adalah sosok pemimpin dengan kinerja yang bagus. Ia pun berharap jika Ridwan Kamil bisa menjadi presiden Republik Indonesia.

“Mudah-mudahan pa Ridwan Kamil sukses terus dan semoga jadi presiden,” ucapnya.

Sementara itu, tokoh masyarakat Pantura Asep Maulana mengucapkan terima kasih kepada Ridwan Kamil karena telah merespon cepat aspirasi masyarakat Pantura khususnya Kecamatan Pamanukan.

“Karena saya orang Pamanukan, Subang Utara, saya ucapkan terima kasih. Karena respon cepat dari pa RK yang langsung melakukan aksi memperbaiki jalan yang pada saai itu keadaanya sangat darurat sekali,” ujarnya.

Ia mengatakan, sebetulnya pembangunan di titik ini belum teragendakan, tapi karena respon yang bagus, respon yang sangat cepat dari seorang gubernur Ridwan Kamil ketika melihat warganya bersuara lantang langsung dilakukan perbaikan.

Pada saat itu, kata Asep, warga Pamanukan sempat melakukan aksi protes akibat akses pembangunan Pelabuhan Patimban yang mengakibatkan jalan provinsi menjadi rusak.

“Saat itu, masyarakat yang melakukan aksi demo ternyata direspon sangat baik sekali oleh pak Ridwan Kamil, sampai dilakukan pembangunan yang dipercepat,” terangnya.

Baca Juga:Kaget dengan Deklarasi Amin, DPC PKB Subang Segera Sambangi DPD NasdemProgram Mobil Aspirasi Kampung Juara Miliki Banyak Manfaat Bagi Warga

Sebagai warga Jawa Barat khususnya Subang Utara, Asep Maulana berharap jika negara Indonesia bisa dimpimpin oleh orang Jawa Barat.(cdp/ysp)

0 Komentar