Ada Promo Hingga Desember Untuk Tiket Kereta Cepat Whoosh Jakarta-Bandung, Cek Disini!

Ada Promo Hingga Desember Untuk Tiket Kereta Cepat Whoosh Jakarta-Bandung, Cek Disini!
Foto Dok CNN
0 Komentar

PASUNDAN EKSPRES – Kali ini PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) sedang mengadakan promo untuk kereta cepat Jakarta Bandung hingga desember 2023.

Promo tersebut akan Sudah dimulai pada hari kemarin 24 NOvember 2023. Dengan tarif promo kereta cepat Whoosh ditetapkan mulai dari Rp 200.000 untuk sekali perjalanan.

Pada hari Senin hingga Kamis, tiket kelas ekonomi premium akan dijual seharga Rp200.000.
Selama akhir pekan Jumat hingga Minggu, tiket kelas ekonomi premium akan dijual seharga Rp250.000.

Baca Juga:Cara Membuat Ongol-Ongol Jangung yang Enaknya Bikin Nostalgia!Kelebihan dan Kekurangan Yamaha Vixion Yang Perlu Kamu Ketahui Sebelum Membelinya

Seluruh tarif tersebut juga sudah termasuk perjalanan KA Feeder gratis dari Stasiun Padalarang menuju Stasiun Bandung dan sebaliknya.

Bahkan Direktur Utama KCIC, Dwiyana Slamet Riyadi, menetapkan tarif promo tersebut untuk perjalanan pada bulan Desember 2023. Hal ini dilakukan untuk memberikan kesempatan kepada masyarakat yang ingin menggunakan kereta cepat Whoosh.

KCIC berkomitment untuk memberikan pelayanan yang terbaik disetiap perjalanannya.

“Kereta Cepat Whoosh adalah layanan kereta komersial sehingga penetapan tarifnya akan menggunakan strategy dynamic pricing dan mengikuti demand penumpang, saat high season atau low season,” kata Dwiyana.

Sejak dioperasikan pada 17 Oktober 2023, Kereta Cepat Whoosh telah melayani penungpang dengan total 491.000 penumpang hingga 22 November 2023.

Rata-rata jumlah penumpang tertinggi adalah 21.000 per hari pada akhir pekan dan 18.000 per hari pada hari kerja. Pemanfaatan rata-rata per seri yang dijalankan saat ini adalah 80-99%.

Pak Dwiyana mengatakan peningkatan jumlah penumpang dan tingginya okupansi setiap kereta menunjukkan bahwa kepercayaan dan minat masyarakat sangat positif untuk menjadikan kereta cepat Whoosh transportasi pilihan.

0 Komentar