Alur Penukaran Tiket Konser TWICE 5th World Tour: Ready to Be Jakarta

Penukaran Tiket Konser TWICE. (Sumber Gambar: mecima shop)
Penukaran Tiket Konser TWICE. (Sumber Gambar: mecima shop)
0 Komentar

PASUNDAN EKSPRES – KPopers khususnya ONCE merapat! Sudah siap untuk nonton konser TWICE? Simak dulu alur penukaran tiket konser TWICE di bawah ini, ya!

Konser TWICE: Ready to Be

Pada Sabtu pekan ini, tanggal 23 Desember 2023, girl group asal Korea Selatan, TWICE, akan menyelenggarakan rangkaian World Tour mereka di Jakarta dengan judul ‘TWICE 5th World Tour ‘READY TO BE’ in Jakarta’.

Dalam menghadapi konser yang tinggal empat hari lagi, pihak promotor, Mecima Pro, telah mengumumkan prosedur penukaran tiket untuk konser girl group yang dikelola oleh JYP Entertainment tersebut.

Rinciannya sebagai berikut (mengutip dari laman VIVA.co.id):

Baca Juga:Fantastis! Gaun Putri Diana Laku Rp17,8 M alias 11 Kali Lipat dari Harga Asli!Arti Istilah Pick Me yang Lagi Viral dan Masuk Salah Satu Pencarian Populer 2023

  1. Penukaran tiket khusus dilakukan pada tanggal 20 – 22 Desember (pukul 13.00 – 20.00 WIB), serta pada tanggal 23 Desember (pukul 10.00 – 18.00 WIB).
  2. Lokasi penukaran tiket berada di Taman BMW, Jakarta International Stadium (JIS). Mecima Pro menyarankan agar penukaran tiket dilakukan sebelum hari pelaksanaan acara guna menghindari antrean di hari H.
  3. Untuk penukaran tiket yang akan diwakilkan oleh pihak ketiga, diharapkan membawa dokumen-dokumen seperti E-voucher atau bukti pembelian tercetak, Surat Kuasa yang telah ditandatangani di atas materai, serta fotokopi kartu identitas pemilik tiket dan fotokopi kartu identitas penerima tiket.

Itulah alur penukaran tiket konser TWICE yang akan berlangsung menjelang akhir tahun ini yakni pada tanggal 23 Desember 2023 di Jakarta International Stadium (JIS).

Kedatangan TWICE ini menjadi yang kedua kalinya setelah sebelumnya, mereka mengadakan konser pada 25 Agustus 2018 di ICE BSD, Tangerang.

Pastikan kalian khususnya ONCE siap menyambut kedatangan mereka! (pm)

0 Komentar