Rekomendasi Film Horor Barat Terseram, Merinding Banget!

Rekomendasi Film Horor Barat Terseram, Merinding Banget!
Rekomendasi Film Horor Barat Terseram, Merinding Banget!
0 Komentar

PASUNDAN EKSPRES – Rekomendasi Film Horor barat yang wajib masuk ke dalam list tontonan kamu.

Apakah kamu termasuk peminat film dengan genre horor yang menyeramkan? Cukup banyak orang yang memang menyukai salah satu genre ini.

Kesan tegang, backsound yang terkadang mengejutkan, ditambah dengan adanya “penampakan” atau yang dikenal sebagai jumpscare menjadi alasan mengapa film bergenre horor paling disukai.

Baca Juga:Ritual Hari Raya Nyepi, Kamu Perlu Tahu!Tradisi Munggahan, Makan Bersama Sebelum Puasa

Apalagi kalau film horor tersebut diangkat dari kisah nyata, kamu pasti akan semakin merinding.

Film bergenre horor sudah diproduksi di berbagai negara, salah satunya adalah film horor barat. Jika kamu sedang mencari film horor barat yang seram, kamu bisa simak artikel ini sampai selesai.

Berikut adalah deretan film horor barat yang harus masuk ke dalam list tontonan kamu.

Rekomendasi Film Horor Barat Terseram

1. The Exorcist (1973)

Kalau kamu penyukai film horor dengan mengangkat cerita tentang pengusiran setan, The Exorcist (1973) bisa jadi pilihan kamu.

Film ini mendapat sebuah predikat sebagai film horor terbaik sepanjang masa, lho. Film ini juga pernah memperoleh 10 nominasi Oscar dan memenangkan dua nominasi, yaitu Penataan Suara Terbaik dan Penulisan Skenario Apatasi Terbaik.

The Exorcist menceritakan tentang upaya seorang Ibu untuk menyembuhkan anak perempuannya yang kerasukan setan dengan cara eksorsisme yang dilakukan oleh dua pastur. Eksorsisme sendiri adalah ritual pengusiran setan.

Apakah kalian tahu, jika film ini sempat mendapatkan larangan tayang di beberapa negara karena ceritanya yang terlalu menyeramkan. Bagi kamu yang ingin menonton film yang mengacu ardenalin, The Exorcist (1973) sangat cocok untuk kamu.

Baca Juga:Ketahui Tentang Hari Raya Nyepi, Sejarah dan AturannyaManfaat Shalat Tarawih di Bulan Ramadhan, Pahalamu Melejit!

2. Paranormal Activity

Rekomendasi berikutnya adalah film horor berjudul Paranormal Activity. Bagi kamu yang ingin merasakan suasana mencekam ketika menonton film, kamu bisa jadikan Paranormal Activity sebagai pilihan kamu.

Film yang katanya di produksi dengan budget seadanya, ternyata bisa menjadi sukses dan terbilang berhasil, lho.

Film yang hanya berisikan dua pemeran utama dengan beberapa figuran, berlatar sebuah rumah ini menceritakan tentang pasangan muda yang tengah diganggu oleh gangguan supranatural.

0 Komentar