Cak Imin Apresiasi PKS atas Dukungan Total dalam Pilpres 2024

Cak Imin Apresiasi PKS atas Dukungan Total dalam Pilpres 2024
Cak Imin Apresiasi PKS atas Dukungan Total dalam Pilpres 2024
0 Komentar

PASUNDAN EKSPRES – Muhaimin Iskandar, yang akrab dipanggil Cak Imin, mengucapkan terima kasih kepada Partai Keadilan Sejahtera (PKS) atas dukungan penuh yang diberikan kepada dirinya dan Anies Baswedan dalam kontestasi Pilpres 2024. Menurut Cak Imin, dedikasi dan komitmen PKS dalam perjuangan untuk perubahan patut diapresiasi.

 

“Kami sangat berterima kasih dan bangga kepada PKS yang telah menunjukkan dedikasi dan semangat juang yang kuat dalam mewujudkan perubahan. Saya sangat menghargai upaya DPP PKS dan seluruh kader-kadernya yang telah berjuang sepenuh hati demi terwujudnya perubahan,” kata Cak Imin saat konferensi pers di kantor DPP PKS, Jakarta Selatan, pada Selasa (23/4/2024).

 

Cak Imin menyoroti dedikasi para kader PKS yang menurutnya paling terlihat serius dalam mendukung agenda perubahan. Ia juga mengungkapkan rasa salut kepada PKS yang konsisten dengan visi keadilan dan kesejahteraan. “Saya menyaksikan bahwa kader-kader PKS benar-benar serius dalam memperjuangkan cita-cita perubahan. Sesuai dengan namanya, PKS memiliki visi keadilan dan sejahtera yang harus kita capai bersama,” ujar Cak Imin.

 

Baca Juga:Prabowo dan Gibran Ditetapkan sebagai Presiden dan Wakil Presiden TerpilihJadwal Pemberangkatan Jemaah Haji 2024 Kabupaten Subang!

Di akhir sambutannya, Cak Imin menyampaikan terima kasih dan mengakhiri dengan sebuah pantun. “Sekali lagi, terima kasih jazakumullah atas pengabdian kita, amin. Saya akhiri dengan pantun: Ke Jombang Membeli Es, Kalau Mau Berjuang Ya Hanya dengan PKS,” katanya.

 

Dukungan PKS terhadap pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar adalah salah satu upaya mereka untuk mewujudkan perubahan di negeri ini. PKS telah lama dikenal dengan agenda politik yang fokus pada keadilan dan kesejahteraan, sesuai dengan nama dan visi mereka. Dukungan total dari PKS menjadi energi tambahan bagi Cak Imin dan Anies Baswedan dalam persaingan Pilpres 2024 yang kian memanas.

0 Komentar