Pemdes Kamarung Kompak Bersihkan Sampah di Saluran Irigasi dan Pertokoan

Pemdes Kamarung Kompak Bersihkan Sampah di Saluran Irigasi dan Pertokoan
DADAN RAMDAN /PASUNDAN EKSPRES PEDULI SAMPAH: Pemdes Kamarung bersama UPAS dan Karang Taruna saat mengangkat sampah dari saluran irigasi di Pagaden Plaza, Kamis (17/2).
0 Komentar

SUBANG-Pemdes Kamarung bersama UPAS (Urang Pagaden Asli) dan Karang Taruna melakukan aksi bersih-bersih sampah di saluran irigasi dan lingkungan pertokoan Pagaden Plaza, Kamis (17/2).

Sekretaris Desa Kamarung Kiki Akbar menyampaikan, bersama UPAS menggagas untuk membersihkan sampah lingkungan pertokoan dan saluran irigasi yang melintasinya. Ditemukan banyak sampah yang  menyumbat aliran air, juga tumpukan sampah yang berserakan disudut sudut pertokoan Pagaden Plaza.

“Kita ajak juga warga yang peduli akan lingkungan agar bersih dari sampah,” kata Kiki.

Baca Juga:Penyebab dan Cara Redakan Sakit Gigi Secara AlamiPemda Subang Kucurkan Dana Rp1,2 Miliar untuk Pesantren

Dia mengapresiasi komunitas  UPAS yang juga mendorong Pemdes Kamarung dan menggagas peduli sampah lingkungan dan saluran dari sampah yang merusak pemandangan umum.

Ketua UPAS Udin mengatakan, bersama Pemdes Kamarung juga Karang Taruna mengajak warga Pagaden untuk peduli lingkungan dari sampah.

Pertokoan Pagaden Plaza merupakan pusat Kota Pagaden. Pihaknya menginginkan kondisi lingkungan dan saluran irigasi bersih dari sampah. Sampah akan menyumbat aliran air dan bisa membuat genangan banjir. Apalagi saat ini sedang musim hujan, debit air bertambah, bila sampah menumpuk air bisa meluap.

“Sampah bisa membawa berkah kalau dikelola baik, sampah juga bisa membawa musibah bila tak dikendalikan,” tukasnya.(dan/ysp)

0 Komentar