Oppo A6 Pro 4G dan 5G: Harga, Fitur, dan Spesifikasi Lengkap di Indonesia 

Oppo A6 Pro
Oppo A6 Pro hadir dengan baterai 7.000 mAh, layar AMOLED 120Hz, dan desain tangguh bersertifikat militer.  (Foto: Oppo)
0 Komentar

PASUNDAN EKSPRES – Oppo resmi merilis seri terbaru mereka, Oppo A6 Pro, di Indonesia dengan dua pilihan konektivitas, yakni versi 4G dan 5G.

Kedua varian ini membawa banyak kesamaan dalam hal spesifikasi, terutama dari sisi daya tahan baterai yang menjadi keunggulan utamanya — kapasitas besar 7.000 mAh siap menunjang aktivitas seharian penuh.

Menurut Arga Simanjuntak, Head of PR Oppo Indonesia, Oppo A6 Pro 4G dan 5G dirancang dengan desain tipis dan stylish, namun tetap tangguh berkat sertifikasi standar militer serta sertifikasi IP66/68/69 yang memastikan ketahanan terhadap air dan debu.

Baca Juga:Tecno Camon 40 Pro 5G Hadir dengan Warna Baru Sandy Titanium dan Fitur Live Photo Terbaru Xiaomi 15T & 15T Pro Resmi Dijual di Indonesia, Antusiasme Penggemar Membludak 

“Oppo A6 Pro 5G juga sudah mengantongi sertifikasi Military Grade SAI hock. Layarnya menggunakan AGC DT-Star D+ Crystal Shield dengan frame aluminium alloy sekuat titanium,” ujar Arga dalam acara Media Experience Oppo A6 Pro di Jakarta, Selasa (7/10/2025).

Ia menambahkan bahwa ponsel ini juga dibekali teknologi Sponge Bionic Cushioning, semacam airbag mini yang melindungi komponen penting di dalamnya agar tetap aman meski ponsel terjatuh atau terbentur di dalam tas.

Spesifikasi Lengkap Oppo A6 Pro

  • Dimensi: 158,2 x 75,02 x 8 mm
  • Bobot: Sekitar 190 gram
  • Layar: AMOLED 6,57 inci FHD+ (2372 x 1080 piksel), refresh rate 120Hz, touch sampling rate 240Hz, kecerahan puncak 1.400 nits, dilindungi AGC DT Star D+
  • Chipset: MediaTek Dimensity 6300 (5G) / MediaTek Helio G100 (4G)
  • RAM: 8GB LPDDR4X
  • Memori internal: Hingga 256GB UFS 2.2
  • Kamera belakang: 50 MP (utama, autofokus) + 2 MP (monokrom)
  • Kamera depan: 16 MP
  • Baterai: 7.000 mAh dengan SuperVOOC 80W
  • Sistem operasi: ColorOS 15 berbasis Android 15
  • Fitur unggulan: AI GameBoost 2.0, AI LinkBoost 3.0, AI Recompose, AI Perfect Shot, AI Eraser 2.0, AI Reflection Remover, AI Unblur, Motion Photo, Asisten AI, sensor sidik jari, IP66/68/69
  • Konektivitas: 5G (varian 5G), LTE, dual-SIM, Wi-Fi, Bluetooth 5.4, USB Type-C, NFC
  • Warna: Titanium (khusus 4G), Biru, dan Merah Muda

Layar AMOLED Tajam dan Responsif

Baik varian 4G maupun 5G, keduanya mengusung layar AMOLED 6,57 inci dengan resolusi FHD+ dan refresh rate 120Hz.

Tingkat kecerahannya mencapai 1.400 nits, dengan rasio layar-ke-bodi hingga 93% berkat bezel yang sangat tipis.

0 Komentar