Kampoeng Erra Cafe Sensasi Ngopi di Atas Bukit

Kampoeng Erra Cafe
KULINER: Kampoeng Erra Cafe menawarkan panorama keindahan alam bukit Cipunagara Kecamatan Cisalak, yang bisa dinikmati pengunjung mulai pukul 11.00 - 22.00 WIB. EP WILDAN SOLAHUDIN/PASUNDAN EKSPRES
0 Komentar

SUBANG-Ngopi santai di atas bukit menjadi sensasi tersendiri bagi para penikmat kopi yang ingin menikmati keindahan panorama alam.

Kurang lengkap rasanya jika melintas di jalur Darmaga Cupunagara Kecamatan Cisalak jika tidak mampir ke Kampoeng Erra, disini pengunjung bisa menikmati berbagai jenis kopi maupun varian menu lainnya sambil menikmati pemandangan pesawahan yang asri. “Penamaan Kampoeng Erra ini merupakan singkatan nama dari owner nya,” ujar pengelola Kampoeng Erra, Erwin kepada Pasundan Ekspres, Selasa (6/6).

Dia menambahkan jam operasional Cafe ini dibuka setiap hari mulai pukul 11.00 – 22.00 WIB. Selama berkunjung ke Kampoeng Erra pengunjung dapat menikmati fasilitas yang telah disediakan, diantaranya spot photo, free karaoke dan wifi.

Baca Juga:Pembangunan Sodetan Tarum Timur Capai 80 PersenRem Blong, Sopir Bus Tabrakan Mobil ke Pohon

Selain menawarkan fasilitas dan view pemandangan yang memanjakan mata, Kampoeng Erra Cafe juga menawarkan menu makanan dan minuman yang sangat terjangkau untuk semua kalangan. Terlihat dari banyaknya pengunjung yang datang mayoritas remaja ataupun anak sekolah.

“Kedapannya ingin menambah fasilitas seperti taman bermain anak anak atau glamping biar bisa menarik banyak pengunjung lagi,” ujarnya.(cep/sep)

0 Komentar